"Kami mengontrak Boumsong untuk menggantikan Sunday Austin Oboh yang diputus kontraknya. Boumsong kami kontrak sampai akhir musim ini," kata Ayorbaba kepada Harian Super Ball, Senin (12/5/2014).
Ayorbaba menjelaskan, pihaknya mengontrak Boumsong, karena dinilai berpengalaman di sejumlah klub di Indonesia.
"Pengalaman dan skillnya sebagai penyerang baik. Ini membuat kami tertarik dan mudah-mudahan dia bisa mempertajam daya gempur di lini depan," ujarnya.
Kehilangan beberapa pemain asing,membuat Perseru Serui harus mencari pengganti. Manajer Perseru Serui, Ayorbaba mengatakan, pihaknya sedang mencari tiga pemain lokal.
"Kami sedang mencari tiga pemain lokal di posisi striker, gelandang, dan belakang. Ini untuk meningkatkan performa tim. Sehingga kami bisa lebih bersaing di putaran kedua dan lolos ke babak selanjutnya," kata Ayorbaba kepada Harian Super Ball, Senin (12/5/2014).
Sayangnya hingga saat ini, manajemen Perseru belum menemukan tiga pemain itu.
"Kami sedang mencari pemain yang pas untuk dipasang di tiga posisi tersebut," terang Ayorbaba.
No comments:
Post a Comment