Get this Widget

Sunday, 12 May 2013

Arema vs Persipura, Adu Mental Seperti laga Final

Logo ISL
ISL

Laga belum digelar, tapi perang urat syaraf, sudah ramai terdegar, mengiringi laga Arema Indonesiakontra Persipura Jayapura jauh sebelum keduanya bertemu. Adu mental di media pun tak terhindarkan. Kedua pihak saling lontarkan psy war untuk menjatuhkan mental masing-masing lawan. Tapi, malam ini sudah tak ada lagi perang mulut di koran.
Malam ini (12/5), Singo Edan bakal bertarung secara jantan dengan Mutiara Hitam di Stadion Kanjuruhan. Dengan dukungan penuh dari suporter fanatik Aremania, Christian Gonzales dkk menargetkan poin penuh dan menjaga rekor tak terkalahkan di kandang Singo Edan.
Bukan itu saja. Laga nanti malam tak ubahnya partai final. Meski putaran kedua baru digelar, namun perburuan menjadi yang terbaik, tak ubahnya laga pamungkas.
Belum lagi, bertarung dalam kontes ISL, laga di Stadion Kanjuruhan bakal jadi ajang pembuktian dari kedua pelatih. Label pelatih timnas yang melekat pada Rahmad Darmawan (RD) maupun Jacksen F Thiago tentu dipertaruhkan. RD melatih timnas U-23, sedangkan Jacksen menjadi pembesut timnas senior.
Tak heran, Arema vs Persipura bakal menentukan, siapakah pelatih terbaik di ISL musim ini. Bermain di kandang sendiri, gengsi jadi taruhan Arema. Tentu, RD tak mau kehilangan muka di hadapan puluhan ribu Aremania yang memadati kandang singa Stadion Kanjuruhan.
Karena itu, kemenangan adalah patokan harga mati yang dipasang oleh pelatih yang sukses memberi dua gelar ISL pada dua klub berbeda itu. “Kita tetap targetkan menang lawan Persipura, kita selalu memulai pertandingan dengan optimisme dan semangat untuk menang, apalagi ini kandang kita,” ujar RD kepada Malang Post kemarin.
Laga di Stadion Kanjuruhan bakal jadi kuburan bagi Persipura yang tak terkalahkan selama paruh musim pertama. Menghadapi Boas Salossa dkk yang ingin membalas dendam atas hasil imbang di Stadion Mandala, RD tentu menyiapkan strategi baru agar tak tertebak oleh Persipura.
“Arema bakal antisipasi pergerakan semua pemain Persipura. Kita sudah siapkan strategi dengan penekanan yang berbeda, dibandingkan saat lawan Persipura di Stadion Mandala,” ujar eks pelatih Persipura itu. RD menyebut, Arema bersiap menghadapi semua kemungkinan di pertandingan lawan Persipura.
Sebab, pelatih berusia 46 tahun ini menilai Jacksen F Thiago sebagai pelatih yang komplet. ”Jacksen pandai dalam bikin strategi, tapi dia juga pandai memotivasi pemain agar sanggup bertarung di level tertinggi, ini yang kita waspadai dan bakal diredam Arema,” ujar RD.
Pelatih asal Metro Lampung ini berharap, skuad Arema bisa main dengan lepas dan tanpa beban. Ia ingin motivasi dan semangat ngotot khas Malangan yang tak mau kalah itu ditunjukkan di dalam lapangan selama 2 x 45 menit. Sebab, semangat seperti ini bisa mengatasi Persipura di Stadion Mandala. ”Kalau soal daya juang dan semangat pantang menyerah, itu harus dimiliki oleh anak-anak saat lawan Persipura, kita akan adu mental, dan kita akan menang,” tutupnya.
Di atas kertas, RD sanggup membawa Arema meraih rekor baru yang terpecahkan dalam pertandingan di Stadion Mandala. Untuk pertama kalinya dalam 10 tahun, Arema bisa menahan imbang Persipura di Jayapura. 

No comments:

Post a Comment

Get this Widget