Get this Widget

Friday, 20 September 2013

Ribuan Tiket Perang Bintang Sudah Ludes Terjual


Ketua panitia pelaksana pertandingan Persipura Jayapura, Fachrudin Passolo mengatakan puluhan ribu tiket yang dipersiapkan oleh pihaknya pada laga 'Perang Bintang' di stadion Mandala sebagian besar sudah habis terjual.

"Tiket yang kami siapkan untuk laga perang bintang antara tim all star LSI dengan Persipura Jayapura sebagian besar sudah terjual," kata dia di Jayapura, Papua, Jumat.

Ia merincikan, tiket untuk tribun utara dan selatan, masing-masing dicetak sebanyak enam ribu dengan harga tiket Rp 20 ribu, tribun Liverpool Rp 150 ribu, untuk tribun Utama di VIP Utara dan Selatan mulai dari Rp 200 ribu hingga Rp 250 ribu, sementara untuk tikeet VVIP Rp 1 juta hanya tersedia untuk 100 orang. Dan tiket nonsheet atau berdiri itu kami sediakan sebanyak enam ribu dengan harga Rp 10 ribu.

"Saya mendapat masukan dari koordinator penjualan tiket yakni Pak Noac, bahwa tiket sudah habis terjual, mungkin tinggal beberapa tempat duduk saja yang tiketnya masih ada," katanya tanpa menyebutkan pasti berapa banyak tiket yang disediakan atau dicetak oleh panpel pertandingan.

Facrudin juga mengaku jika pihaknya kewalahan meyalani pemesana tiket yang diminta oleh penonton. "Terkait tiket ini, saya sampai kewalahan untuk melayaninya," katanya.

Terkait susunan acara pada laga "Perang Bintang" tersebut, manejer pengembangan bisnis Badan Liga Indonesia, Ali Reza mengatakan sehari sebelum laga akan dilakukan gala diner dengan pemegang tiket VVIP sebanyak 50 orang pembeli pertama dengan pemain all star LSI disalah satu hotel ternama di Kota Jayapura.

"Pada tanggal 21 September 2013 tim all star akan berlatih sorenya di Mandala yang akan dipimpin oleh pelatih kepala Benny Dolo," kata dia. 

Sebelum Kick Off pada pukul 17.30 Wit, akan dibuka dengan tari-tarian adat setempat dan setelah pertandingan akan dilaksanakan pemberian awarding kepada topskor, pemain dan pelatih terbaik, pemain muda/rookie of the year, penjaga gawang terbaik serta penyerahan piala kepada juara LSI musim ini. (republika)

No comments:

Post a Comment

Get this Widget